Tempat Favorit Wisata di Italia

Tempat Wisata di Italia banyak menyimpan catatan sejarah dibaliknya. Negara ini memang terkenal di daratan Eropa. Selain terkenal dengan pizzanya yang menggugah selera, Italia juga sangat terkenal dengan para seniman yang menciptakan lukisan terkenal. Jika anda hendak mengunjungi Negara ini, ada baiknya mengetahui tempat favorit untuk wisatawan berkunjung.

Tempat Favorit Wisata Italia

1. Colosseum

Colosseum
Colosseum (foto: amazingmillionfacts.com)

Colosseum berbentuk bangunan yang tidak selesai. Bangunan merupakan reruntuhan yang cukup unik untuk berfoto-foto mengingat arsitekturnya sangat cantik dan menjadi symbol pada zaman Roma. Mengunjungi Colosseum sangat cocok dimusim panas dimana anda mendapatkan foto terbaik saat langit biru dan cuaca cerah.

[iframe width=”100%” height=”450″ src=”http://hotelinmap.com/api/widget.php?format=widget&lat=41.8902102&lon=12.4900422&t=Colosseum%20Italia” “]

2. Roman Forum

Roman Forum
Roman Forum (foto: http://travelhdwallpapers.com)

Jika anda berada disatu kota, biasanya ada tempat untuk berkumpul orang banyak yang dinamakan alun-alun. Roman Forum ini bisa dijadikan tempat evakuasi untuk keadaan darurat ataupun sekedar berjalan-jalan. Letaknya di pusat kota Roma. Sangat mudah untuk menjangkau tempat ini, karena lokasinya terletak diantara Capitoline dan Palatine Hill.

3. Pantheon

Jika anda ingin mengunjungi sebuah gereja Katolik, maka Pantheon bisa menjadi pilihan utama. Tempat ini sarat dengan sejarah pada jaman kekaisaran Romawi. Bentuknya yang tinggi, serta kokoh, menjadikan Pantheon menjadi ikon untuk gereja modern saat ini. Tidak jarang banyak bangunan lainnya yang meniru bangunan Pantheon. Sebut saja kantor-kantor pemerintahan, perpusatakaan hingga perkantoran yang dibuat mirip dengan bangunan Pantheon. Bahkan bangunan yang tinggi ini tidak memerlukan AC mengingat sirkulasi udara yang baik dari udara disekitarnya.

4. Castel Sant’ Angelo

Castel Sant Angelo
Castel Sant Angelo (foto: http://www.all-free-photos.com)

Jika anda masih senang dengan sejarah, maka anda harus berkunjung ke Castel Sant’ Angelo. Tempat ini dijadikan museum nasional. Meskipun awalnya hanya sebagai tempat yang menakutkan untuk penjara, makam serta militer. Dengan bangunannya yang tinggi serta patung-patung yang sudah berdiri berabad-abad, anda akan teringat dengan kastil kuno yang ada di film Angel & Demons.

5. Trevi Fountain

Trevi Fountain
Trevi Fountain (foto http://7-themes.com)

Anda sedang mencari keberuntungan di Italia? Banyak orang melemparkan koin ke dalam air mancur di Trevi. Dengan bentuknya yang tinggi serta bergaya Baroque, air mancur ini menyimpan mitos kekayaan. Barangsiapa melempat koin kedalamnya, maka akan mendapatkan ribuan kali lipat koin kembali.

6. Piazza Novana

Tempat yang tidak kalah menarik adalah Piazza Novana dimana anda bisa menikmati suara gemercik air dari kolam air mancur serta lapangan luas. Tempat ini selalu ramai dikunjungi mengingat lokasinya yang berada di pusat kota serta dikelilingi oleh berbagai tempat kuliner yang buka hingga larut malam. Tempat ini menjadi favorite wisatawan untuk menikmati makanan setempat sambil menikmati alunan musik yang tersedia di restoran ataupun café outdoor.

7. St. Peter’s Basilica

Jika anda senang berkunjung untuk melihat hasil karya Bernini serta seminal terkenal dunia, Michelangelo, maka anda wajib berkunjung di gereja St. Peter’s Basilica. Gereja ini merupakan tempat acara kepausan. Tempatnya yang luas untuk ribuan jemaat serta bangunannya yang megah mejadi tempat wisata religi yang menarik untuk dikunjungi. Belum lagi dengan arsitektur bangunannya yang membuat wisatawan berdecak kagum melihatnya. Tempatnya berada di Vatikan dan sering menjadi gereja kedua setelah gereja Katolik Roma.

8. Piazza dei Miracoli

Jika anda senang untuk mengunjungi menara miring bernama Pisa, tempat ini wajib dikunjungi. Dengan 4 bangunan utama yang mengelilinginya, tempat ini menjadi sangat menarik hati. Dominasi warna putih pada bangunan sangat terlihat diantara hamparan hijau rumput-rumput. Menara Condong Pisa sering dijadikan icon untuk befoto seakan-akan menara itu akan runtuh. Menara Babtisery sering dijadikan tempat untuk sekedar duduk bareng bersama orang terkasih ditaman. Menara Duomo atau katedral merupakan tempat religi serta menara Camposanto juga tidak kalah uniknya.

9. Piazza San Marco

Jika anda ingin melihat merpati dipusat kota, tempat ini perlu dikunjungi. Suara merpati serta manusia mengalahkan suara kendaraan. Tempat ini mirip bangunan bersejarah lainnya di Italia dengan alun-alun serta tamannya yang luas.

10. Ponte Vecchio

Jangan meninggalkan Italia sebelum berbelanja souvenir khasnya. Anda bisa berkunjung ke Ponte Vecchio dimana toko souvenir berada disekitar jembatan untuk para pejalan kaki. Transportasi di Italia sangat mudah. Baik berjalan kaki, menggunakan kereta api sangat mudah dijangkau dengan petunjuk-petunjuknya yang jelas. Sistem kotanya yang baik menjadikan tempat ini ramai dikunjungi serta menjadi pusat favorit wisatawan mancanegara untuk mengabadikan moment foto bersama di setiap lokasi wisata.

Wisata Kuliner Italia

Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Italia belon menghabiskan sepotong pizza yang tipis dengan keju yang gurih diatasnya. Setidaknya ada 7 makanan favorite berasal dari Italia.

1. Pizza

Roti datar dengan aneka topping ini menjadi hidangan wajib di Italia. Banyak sekali restoran yang menyajikan pizza di seluruh dunia. Variasinya disesuaikan dengan lidah penikmat kuliner setempat. Pizza merupakan makanan tradisional untuk warga Uni Eropa dimana topping yang ada diatasnya disesuaikan dengan permintaan pembeli.

2. Spaghetti

Siapa yang tidak mengenal jenis spaghetti dimana mie panjang ini merupakan makanan khas Italia. Penikmat spaghetti dapat menikmati aneka topping dengan rempah-rempah khas Italia serta taburan daging dan saos tomat yang lezat.

 3. Lasagna

Anda akan menyukai aneka pasta di Italia, termasuk Lasagna. Tiap lembarnya diberikan aneka keju khas Italia dengan berbagai daging pilihan. Tidak hanya itu, sayuran yang dipilih biasanya telah diberikan bumbu masak seperti bawah merah dan putih, anggur, serta oregano. Sebelum dihidangkan Lasagna akan dipanggang di oven.

4.  Tramezzino

Nama lainnya adalah sandwich Italia dimana makan wajib dipagi hari ini biasanya menjadi bekal untuk anak sekolah maupun ke kantor. Dengan aneka variasi isi, roti tawar yang diapit oleh aneka potongan buah zaitun, ikan tuna serta tambahan rempah-rempah lainnya, menjadikan makanan ini di bawa dengan mudah.

5.  Tiramisu

Jika anda menginginkan makanan penutup yang manis-manis, tiramisu sangat cocok. Dengan aneka lapis yang mengugah selera, makanan ini menjadi popular diseluruh dunia. Namun, anda wajib merasakan tiramisu asli dari Negara ini dengan campuran coklatnya yang khas. Banyak pula yang membawa makanan ini sebagai oleh-oleh.

6. Panna Cotta

Makanan penutup ini memberikan energy untuk penikmatnya. Dengan gelatin yang lembut serta buah-buah segar diatasnya, makanan ini mudah ditemukan di Italia. Makanan ini cocok disajikan dalam keadaan dingin setelah menikmati menu utama di restoran.

7.  Bruschetta

Makanan yang ringan ini sangat cocok saat santai sore hari. Dengan roti panggang yang lezat serta taburan kacang-kacangan diatasnya membuat makanan ini sangat segar. Anda bisa menambahkan tomat segar, keju, daging ayam serta bawang diatas roti panggang ini.

Apalagi yang menahan anda untuk berangkat ke Italia? Tidak hanya kuliner yang membuat anda ingin mengunjungi tempat ini. Namun keindahan alamnya membuat anda bergegas ke Tempat Wisata di Italia.

Leave a Reply

Your email address will not be published.